Jumat, 16 April 2010

Dari Bisnis Warnet : Bisa Bikin Banyak Bisnis Sampingan lagi loh...

Pada info kali ini, saya ingin mengangkat tema yang cukup menggiurkan : Bisnis-bisnis Sampingan yang bisa kita dapatkan dari Bisnis Sampingan Warnet... (Enak juga ya... Bisnis Sampingan punya bisnis sampingan lagi..)

Ada yang namanya bisnis online internet. Bisnis ini anda tidak perlu melakukan secara penuh alias full time. Terutama bagi pemula, bisnis online internet sangat cocok anda manfaatkan sebagai Back End produk anda.

Apa dan Mengapa harus ada Back End Produk ?
Ini pelajaran bisnis yang sebenarnya sangat mahal harganya lho...): Back End Produk itu adalah produk samping yang masih berhubungan dengan produk utama kita. Jadi kalau kita mau main Bisnis di Bisnis Warnet, kita bisa buat produk samping berupa jual minuman soft drink, kue-kue kecil untuk cemilan, sampai snack yang 'agak berat' seperti Bakso, Pempek, dll.

Atau juga, anda manfaatkan Peluang-peluang Bisnis yang ada di Internet (Komputer Provider) anda seperti Bisnis Online (Berdagang via Internet, baik produk berupa jasa maupun barang) seperti yang saya lakukan sekarang ini.

Seperti halnya sebuah Pabrik Cat misalnya, selain dia memproduksi Cat, dia juga akan menjual produk samping seperti Tinner, kemasan-kemasan untuk packaging cat, bahkan bahan-bahan yang tadinya jadi limbah, bisa diolah lagi dan kemudian dijual.

Untungnya... Wow, pasti berlipat-lipat, asal kita rajin dan tekun... (Ini kuncinya). Karena kita tidak membutuhkan teori-teori yang rumit untuk meraih sukses. Yang penting adalah : Kita tahu apa yang harus kita lakukan dan mau berikhtiar dengan kesungguhan hati. Cukup Sederhana bukan ?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar